Kamis, 24 November 2016

Rohis SMAN 1 Terbanggi Besar

   ROHIS (Rohani Islam) di SMAN 1 Terbanggi Besar


ROHIS??????
Apakah itu Rohis??????
Rohis atau rohani islam adalah sebuah organisasi di sekoah yg mempelajari serta memperdalam ajaran agama islam. Dengan rohis kami dapat mengetahui batas batas apa saja yg di larang oleh Allah SWT, kami dapat mengetahui penting dan bahayanya makan minum sambil berdiri dll. Tidak hanya itu, kami dapat memperkuat kemampuan yg kita miliki seperti: menghafal ayat2 al-quran, membaca al-quran dengan tartil, menggambar kaligrafi, dan menjadi dai daiah.. Tapi tidak hanya itu, Rohis kami aktif dalam berbagai kegiatan di sekolah maupun diluar sekolah. Seperti beberapa contoh di bawah ini :

Contoh kegiatan yang kami lakukan.
1. Bulan santunan




2. Kurban Idhul Adha



3.  Kunjungan ke rumah guru atau salah satu pembimbing kami




Fungsi Rohis adalah forum, pengajaran, dakwah, dan berbagi pengetahuan Islam. Susunan dalam Rohis layaknya OSIS, di dalamnya terdapat ketua, wakil, bendahara, sekretaris, dan divisi-divisi yang bertugas pada bagiannya masing-masing. Ekskul ini memiliki juga program kerja serta anggaran dasar dan anggaran rumah tangga. Rohis mampu membantu mengembangkan ilmu tentang Islam yang diajarkan di sekolah.

 Tujuan utama Rohis mendidik siswa menjadi lebih Islami dan mengenal dengan baik ajaran dan segala hal tentang Islam. Dalam pelaksanaannya, anggota Rohis memiliki kelebihan dalam penyampaian dakwah dan cara mengenal Allah lebih dekat melalui alam dengan cara pembelajaran Islam di alam terbuka (rihlah).

Manfaat
Rohis sendiri memiliki manfaat tersendiri untuk anggota yang mengikuti ekstrakurikuler yang berada di dalam sekolah tersebut, terutama mengajak kepada kebaikan dengan agenda-agenda yang bermanfaat. Rohis bukan sekadar ekskul biasa. Lebih dari itu Rohis adalah satu-satunya organisasi yang komplet dan menyeluruh. Ilmu dunia dan ilmu akhirat dapat ditemukan di sini. Rohis juga media pengajaran cara berorganisasi dengan baik, pembuatan proposal, bekerja sama dengan tim, dan pendewasaan diri karena dituntut untuk mengutamakan kepentingan kelompok atau jamaah di atas kepentingan pribadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar